Dinsos Banten Lakukan Monev ke IPWL di Tangerang

Sumber Gambar :

TANGERANG - Dinas Sosial (Dinsos) Provinsi Banten Tim Seksi Rehabilitasi Tuna Sosial, Penyalahgunaan Napza dan Korban Perdagangan Orang pada Dinas Sosial (Dinsos) Banten melaksanakan kunjungan lapangan ke LKS Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL) di Kota Tangerang dan Tangserang Selatan, Rabu 5 Agustus 2020.

Kunjungan dilakukan ke IPWL Sakinah Harakah Bakti (Sahabat) dan Wahana Cita Indonesia (WCI) di Wilayah Kota Tangerang dan Tangerang Selatan, diterima oleh pimpinan dan pengurus IPWL.

Kepala Seksi Rehabilitasi Tuna Sosial, Penyalahgunaan Napza dan Korban Perdagangan Orang Asep Hanan mengatakan, kunjungan dilakukan dalam rangka monitoring dan evaluasi (monev) pendataan/pemetaan penerima manfaat/klien yang direhabilitasi di IPWL.

"Baik yang rawat jalan maupun yang rawat inap," ujarnya.* 

Selanjutnya, pada Kamis 6 Agustus 2020, kunjungan lapangan dilakukan ke IPWL Hikmah Syahadah Kabupaten Tangerang dan diterima langsung oleh Drs. H.Romdin, MM  selaku pimpinan Yayasan/IPWL .*


Share this Post